Skip to main content

Pemandangan Indah Di Tuk-Tuk Pulau Samosir

Menikmati pemandangan indah tidak harus di sore hari. Di Desa Tuk Tuk Pulau Samosir Sumatera Utara, pemandangan indah justru terjadi di pagi hari. Udara dingin segar yang menyapa alam ditambah birunya air Danau Toba membuat para wisatawan rela melepaskan selimutnya dan dengan bertelanjang kaki berjalan menikmati suasana pagi.

Desa Tuk Tuk merupakan tempat tujuan wisata yang paling banyak dikunjungi di Pulau Samosir. Jaraknya hanya sekitar satu jam perjalanan dari Kota Parapat yang ditempuh dengan menyeberang memakai kapal Feri.

Selain pemandanan alam baharinya yang masih asri, Tuk-Tuk juga menyimpan banyak tempat wisata yang sayang jika dilewatkan. Ada Huta Raja Sillagan Ompung Batu Ginjang (sebuah perkampungan dari keturunan Raja Sillagan). Anda dapat melihat chair stone yakni kursi yang terbuat dari batu-tempat para tetua adat rapat sebelum menjatuhkan hukuman pasung terhadap warga yang melanggar adat istiadat yang telah ditentukan.

Ada Air terjun atau disebut Water Fall. Ada Danau Sidohoni, tempat pengembakbiakan lebah hutan, dan tentu saja tempat pembuatan ulos batak tradisional yang ditenun di kolong-kolong rumah penduduk.

Untuk penginapan…tidak perlu kuatir karena justru di Tuk Tuk semua tipe penginapan ada. Mulai dari hotel hingga guest house yang mayoritas dibentuk seperti rumah adat batak toba. Meski untuk yang paling murah seperti guest house hanya Rp 30 per malam, tetapi fasilitas mandi air hangat bisa Anda dapatkan. Jadi, sesuaikan saja dengan kocek Anda.

Jika bosan berjalan kaki dan ingin menikmati pemandangan dengan naik sepeda…Anda dapat menyewa sepeda dengan modal Rp 15.000 saja untuk satu hari. Tempat penyewaan sepeda motor juga ada. Tarif sewanya hanya Rp 35.000 untuk satu hari. Murah kan..

Beberapa tahun terakhir, warga yang kebanyakan menggantungkan hidupnya dari wisata Danau Toba mengeluhkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Tuk Tuk. Bahkan dana untuk perawatan kapal penumpang saja sulit dipenuhi. Tetapi sejak Bulan Juli 2006 lalu, XL- salah satu operator telekomunikasi berusaha memajukan wisata disana dengan berkenan memberikan bantuan soal pengecatan. Pengerjaan pengecatan termasuk perbaikan kapal didukung sepenuhnya oleh petugas khusus sehingga kapal-kapal wisata ini terlihat lebih menarik. XL juga memberikan pendapatan tambahan bernilai jutaan rupiah hanya dengan mengecat kapal dengan iklan XL.

Comments

Popular posts from this blog

Masih cemas

Aku berusaha untuk konsentrasi menyelesaikan essay tapi pikiran selalu saja berlari ingin pulang dan memeluk mama. Seperti apapun yang kuupayakan, tetap saja aku nggak bisa menghalau rasa cemas ini. Aku takut...........

liputan ke aceh

aceh... akhirnya aku menjejak kaki juga ke serambi mekah itu. dan hatiku menangis. dalam. rick paddcok-rekanku-jurnalis kawakan dari LA Times memegang tanganku. "it's ok rick, " aku menepis tangannya. kaki terus melangkah.pelan. tiap langkah hanya tangisan yang dalam. aku menghela napas. berat. sementara pastorku-Sukendra Saragih menangis pilu. raut wajahnya -God! aku tau betapa tersiksanya dia melihat ini semua. 9 tahun ia bolak-balik aceh. ratusan ribu kali. hanya untuk satu visi agar ada hidup baru yang mengalir di aceh. tapi hari ini.. gelombang tsunami meluluhlantakkan negeri ini dan menyeret ratusan ribu jiwa ke neraka. aku menarik napas lagi. kali ini lebih dalam. tapi yang terjadi aku malah muntah. Rick memegang pundakku,"are you ok vie" aku meraih lengannya. aku hanya bisa mengangguk pasrah. dan aku pun memulai liputanku. aku disana seminggu. ada banyak hal yang ingin kuceritakan. tentang kehilangan. tentang rasa sepi.tentang keputusasaan. tentang ...

Sedikit curhat ama seorang novie..

Kalo kamu...cowo impian kamu kaya gimana nov? Kalo gw...yang pasti dia seorang wanita (hehehe...iyalah)...tunggu belon selesai...dia seorang wanita yang cantik. Terus, dia harus punya suara yang bagus. Dan, gw suka cewe yang bisa maen piano, well ga terlalu jago gpp...yang penting suaranya aja harus bagus. Cewe yang manja, tapi juga bisa ambil keputusan untuk hal-hal yang penting. Yang bisa mengasihi gw apa adanya. Typicall working woman, supaya bisa menghargai sebuah jerih payah dalam mencari uang. Susah kalo punya cewe yang nantinya cuma nongkrong di rumah doang...biasanya sih jadi cewewet and cemburuan banget. Dan...cinta Tuhan. HUaaaaaaaaaaah ada ga ya wanita seperti itu ?????